Wali Kota Kediri Resmikan LPK “Short Way To Get Job” Program Training Soft Skills and Job Placement Center Cabang Kediri di SMA Pawyatan Daha

berita | 05/02/2022

wali kota kediri abdullah abu bakar mas abu

Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar meresmikan Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) “Short Way To Get Job” Program Training Soft Skills and Job Placement Center Cabang Kediri di SMA Pawyatan Daha Kediri, Sabtu (5/2). LPK ini merupakan kolaborasi antara CV. Alfian Daffa dan Pawyatan Daha.

Berdirinya LPK ini disambut baik oleh Wali Kota Kediri. Menurutnya LPK merupakan jembatan antara dunia pendidikan dengan dunia kerja atau dunia usaha. Tentunya ini lebih memudahkan lulusan mendapat pekerjaan sesuai dengan kualifikasi yang dibutuhkan dunia kerja. “Orang kalau habis lulus kebanyakan mentalnya belum mental kerja. Jadi ibarat pisau itu masih perlu diasah lagi. Nah mengasahnya ini bisa melalui LPK. Pak Broto telah membuktikan kepada kami tahun lalu bisa membawa 65 anak Kota Kediri bekerja di perusahaan-perusahaan besar salah satunya Astra,” ujarnya.

Dewasa ini, banyak pekerjaan yang terdisrupsi namun tak sedikit pula pekerjaan baru muncul yang berkaitan erat dengan teknologi. Untuk itu, Abdullah Abu Bakar menaruh harapan kepada LPK ini untuk bisa mempersiapkan sumber daya manusia (SDM) di Kota Kediri pada dunia kerja. Apalagi ke depan di Kediri akan berdiri bandara dan tol. Hal ini berpeluang akan ada banyak lowongan pekerjaan di Kediri. “Saya punya harapan besar di sini. Saya ingin dengan adanya bandara dan tol anak-anak di Kota Kediri dapat menangkap peluangnya. Maka dari itu kita siapkan SDM di Kota Kediri. Kalau urusan teknologi anak-anak kita sudah pintar tapi kita harus siapkan mental dan etikanya,” jelasnya.

wali kota kediri abdullah abu bakar mas abu

Hal senada juga diungkapkan Ketua DPRD Kota Kediri Gus Sunoto. Berdirinya LPK ini membantu dalam mempersiapkan siswa memiliki skill dan siap masuk dunia kerja. Ini juga membantu pemerintah dalam menekan angka pengangguran. “Bagus sekali ada terobosan seperti ini. Semoga nanti banyak lulusan dari SMA Pawyatan Daha bisa diterima kerja dengan adanya LPK ini,” ungkapnya.

wali kota kediri abdullah abu bakar mas abu

Pada persemian ini, Wali Kota Kediri juga meninjau ruangan yang dijadikan untuk LPK. Pada peresmian ini Wali Kota Kediri didampingi Ketua Yayasan Pawyatan Daha LH. Pranoto, Kabid Pendidikan Menengah Umum Provinsi Jawa Timur Ety Prawesti, Direktur CV. Alfian Daffa Subroto, dan Kepala SMA Pawyatan Daha Kediri Aziz Mashudi, Kepala Dinas Koperasi Usaha Mikro dan Tenaga Kerja Kota Kediri Bambang Priambodo, Ketua Komite beserta pengurus alumni SMA Pawyatan Daha Kediri.