Semakin canggihnya teknologi, keamanan digital menjadi salah satu hal yang paling krusial untuk diperhatikan. Didasari hal inilah Pemerintah Kota Kediri melalui BKPSDM mengangkat Tema 'Cerdas Mengamankan Informasi di Lingkungan Kerja' pada Harmoni Belajar Seri 3 kali ini, Jumat (18/10).
Berkolaborasi dengan Dinas Komunikasi dan Informatika, webinar diisi narasumber dari Politeknik Siber dan Sandi Negara dan diikuti seluruh ASN Pemerintah Kota Kediri secara daring melalui _zoom meeting_.
Dalam keterangannya secara terpisah, Kepala BKPSDM Kota Kediri Un Achmad Nurdin mengatakan Harmoni Belajar digelar sebagai upaya untuk meningkatkan kompetensi dan profesionalisme ASN melalui webinar dengan mengusung tema yang berbeda di setiap pelaksanaannya. Pada seri 3 ini, Tema 'Cerdas Mengamankan Informasi di Lingkungan Kerja' ini dipilih karena dianggap relevan dengan kondisi saat ini. Sebab seiring perkembangan teknologi ancaman terhadap keamanan digital semakin kompleks dan beragam.
“Pemerintah Kota Kediri ingin menambah literasi seluruh ASN tentang keamanan digital. Untuk itu kita gelar webinar ini sebagai antisipasi kejahatan siber yang saat ini sedang marak terjadi,” jelasnya.
Ditambahkan Un Achmad, melindungi dan menjaga keamanan di dunia digital perlu diterapkan untuk melindungi data pribadi, menjaga keamanan finansial bahkan keamanan informasi di lingkungan kerja. Dengan materi yang disampaikan, Un Achmad berharap para ASN bisa mengetahui celah-celah yang bisa digunakan oleh pihak yang tidak bertanggungjawab untuk melakukan kejahatan.
“Dengan mengikuti kegiatan ini diharapkan para ASN Kota Kediri lebih peduli terhadap data-data digital yang ada. Selain itu seluruh ASN diharapkan mempunyai kepedulian serta memiliki kemampuan dalam upaya menjaga keamanan informasi sehingga kejadian kebocoran data tidak terjadi,” terangnya.
*Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Kediri*