Pj Wali Kota Kediri Tekankan Pejabat Baru Petakan Potensi dan Tantangan Persiapkan Roadmap 2025 Saat Lantik Pejabat Administrator dan Pengawas

berita | 31/10/2024

Pj Wali Kota Kediri Zanariah lantik 36 orang pegawai pemerintah kota kediri

Pj Wali Kota Kediri Zanariah melantik dan mengambil sumpah jabatan pejabat administrator dan pejabat pengawas di lingkungan Pemerintah Kota Kediri, Kamis (31/10)di Ruang Joyoboyo Balaikota Kediri. Jumlah pejabat yang dilantik ada 36 orang, terdiri dari 4 orang pejabat administrator dan 32 orang pejabat pengawas. Pejabat yang dilantik dan diambil sumpahnya diantaranya, Zaki Zamani sebagai Kepala Bidang Perlindungan Perempuan dan Anak pada DP3AP2KB, Sony Hermawan sebagai Kepala Bidang Produksi, Pemasaran dan Pembiayaan Usaha Mikro dan Koperasi pada Dinkop UMTK, Iswanto sebagai Sekretaris Kecamatan Pesantren, serta Siti Nurlaila sebagai Kepala Bidang Pengendalian Penduduk pada DP3AP2KB . Pada pelantikan ini, Sekretaris Daerah Kota Kediri Bagus Alit dan Kepala BKPSDM Un Ahmad Nurdin bertindak sebagai saksi.

"Pesan saya yang paling utama selalu jaga integritas karena saudara mengemban amanah yang besar dalam jabatan ini. Mengingat kita sudah memasuki triwulan 4 saya minta saudara segera adaptasi dengan posisi baru. Segera petakan potensi dan tantangan yang dihadapi dalam lingkup kerja Bapak Ibu untuk mempersiapkan roadmap tahun 2025," ujarnya.

Zanariah mengatakan tours of duty dalam lingkup pemerintahan sudah menjadi hal yang common atau umum. Tentunya telah melalui prosedur yang diterapkan. Seluruh elemen pegawai dapat semakin responsif. Dengan rotasi ini diharapkan juga semakin memperkuat roda birokrasi dan menyiapkan OPD tanggap terhadap berbagai adaptasi kebijakan yang akan datang. Dengan adanya transisi pemerintahan yang baru, Presiden Prabowo Subianto menekankan pentingnya kerjasama tim, sinergi, konsolidasi internal dengan baik. Guna memudahkan pencapaian target yang telah ditentukan serta memberikan dampak positif pada masyarakat. "Hal tersebut harus menjadi perhatian kita semua untuk meningkatkan kinerja dan kualitas layanan publik. Dengan begitu kita dapat memberikan yang terbaik bagi masyarakat Kota Kediri," ungkapnya.

Pj Wali Kota Kediri Zanariah lantik 36 orang pegawai pemerintah kota kediri

Pj Wali Kota Kediri mengungkapkan Pemkot Kediri berkomitmen mengimplementasikan astacita yang berfokus pada kedaulatan nasional, kemandirian ekonomi, dan keadilan sosial. Zanarian juga berpesan agar pejabat yang baru dilantik menunjukkan kinerja terbaik dan mendukung seluruh kebijakan yang ada.

Turut hadir dalam acara ini Asisten, Kepala OPD di Pemerintah Kota Kediri dan tamu undangan lainnya.