KPUD Kota Kediri Adakan Gelar Jalan Sehat

berita |

Untuk mensosialisasikan berlangsungnya pemilihan gubernur, wakil gubemur 2013 dan pemilu legislatif 2014, Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Kediri, Minggu(7/4) pagi menggelar jalan sehat launching pilgub wagub 2013 dan pemilihan legislatif 2014. Hadir pada kesempatan pejabat Porpimda Kota Kediri.

Kegiatan ini juga diikuti ribuan peserta dan sepuluh perwakilan parpol yang ada. Start dan fin­ish didepan stadion Brawijaya Kota Kediri dengan menempuh jarak sekitar 7 km. H Zaenal Arifin, komisioner KPUD Kota Kediri menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan ini pengenalan pada masyarakat soal pemilihan legislatif.

''Kegiatan ini merupakan kegiatan menandai pada masyarakat Kota Kediri untuk memilih wakil rakyat mulai daerah hingga pusat yakni DPRD kota, DPRD provinsi DPD dan DPR pusat. Pemilu legislatif diselenggarakan pada 9 April 2014.Saat ini mulai pentahapan dan tahapan ini berlangsung hingga pemilu di penghitungan pencoblosan," jelasnya.

Sementara Samanhudi yang juga pengurus KPU, mengatakan bahwa untuk penyelenggaraan ini memang membutuhkan anggaran yang cukup besar. Untuk acara yang sifatnya nasional anggaran dari APBN sedangkan untuk pilwali di Kota Kediri anggaran dari APBD. Secara kebetulan acara tersebut berhimpitan.

"Anggaran acara lounching ini semua dari APBN dan pro­gram disusuh KPU Rl dan pihak kita melaksanakan saja. Untuk anggaran APBD untuk Pilwali dan Wawali, pemilu legislatif dari APBN dan Pilgub ataupun Wagub dari APBD provinsi," katanya.

Kediri, Memo