Senin, 26 Mei 2014, di Ruang Kilisuci belakang rumah dinas Walikota Kediri, Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kota Kediri Ibu Feronica Abdullah Abu Bakar, SP (Mbak Fe) telah mpropagandakan Pentingnya ASI Ekslusif untuk Bayi sekaligus secara simbolis menyalurkan bantuan dari Tim Penggerak PKK Provinsi Jawa Timur berupa 235 paket makanan pendamping (MP) khusus balita bawah garis merah (BGM) usia 1 tahun hingga 3 tahun kepada para petugas Puskesmas perwakilan dari seluruh Puskesmas yang ada di Kota Kediri.
Bantuan tersebut setiap paketnya berisi 8 macam makanan pendamping ASI yang terdiri dari 1 dos susu balita vanila 900 gram, 1 dos susu balita madu 50 gram, 1 dos susu vanila 300 gram, 1 dos susu cerelac serealia, 14 sachet biskuit SUN MP ASI, 3 sachet Cerelac, 2 bungkus biskuit MP ASI, 2 bungkus biskuit MP ASI.
Dalam sambutannya Ibu Ketua TP PKK Feronica Abdullah Abu Bakar berharap, paket bantuan yang diserahkan dapat berguna dan tepat sasaran. "Semoga bisa bermanfaat," ujarnya.
Selesai penyerahan bantuan secara simbolis Mbak Fe bersama Dinas Kesehatan Kota Kediri didampingi anggota TP PKK menuju Kelurahan Semampir untuk menyerahkan bantuan kepada Vinda Putri Kalista 1,5 tahun asal RT 32 RW 05 dan Triana Putri usia 3 tahun warga RT 11 RW 2, keduanya balita dari kelurahan Semampir. Usai menyerahkan paket bantuan makanan pendamping, selanjutnya rombongan menuju ke Kelurahan Pojok menyerahkan paket bingkisan kepada Rugina, 2, dan terakhir menuju Kelurahan Banjaran kepada Andika yang masih berusia 2,5 tahun.
Dalam setiap kunjungan Mbak Fe menghimbau agar ibu rumah tangga selalu memperhatikan masalah gizi, pertumbuhan dan kebersihan anak-anak. "Anak mempunyai masa depan yang harus diwujudkan. Untuk itu, peran serta orang tua terutama ibu dan lingkungan sekitar sangat mutlak dibutuhkan." himbaunya. Selain itu Mbak Fe juga berharap ibu harus memberikan ASI kepada balita. “ASl ekslusif merupakan sumber gizi yang paling utama untuk bayi," ujar Mbak Fe.