Sebanyak 271 calon jamaah haji Kota Kediri tahun 2015 diberangkatkan Walikota Abdullah Abu Bakar (Mas Abu) Minggu (13/9) menuju Asrama Haji Sukolilo Surabaya. Pelaksanaan pemberangkatan calon jamaah haji ini berlangsung tepat pukul 12.30 WIB di Halaman Gedung Muktamar Lirboyo Kediri karena pukul 16.00 harus sudah masuk Asrama Haji Sukolilo Surabaya.
Hadir dalam upacara pemberangkatan Wawali Ning Lik, Ketua DPRD Kholifi Yunon, Kemenag, para kiyai, tokoh agama dan tokoh masyarakat Kota Kediri. Mereka sekaligus mendampingi Walikota Kediri saat memberangkatkan 6 unit bus yang dikendarai calon jamaah haji.
Mas Abu dalam sambutan pengarahannya mengatakan bahwa menunaikan ibadah haji merupakan kewajiban bagi umat islam yang mampu baik secara materi maupun fisik dan mental. “Karena ibadah haji ini identik dengan ibadah fisik dan perjuangan, maka saya berpesan kepada bapak ibu sekalian agar senantiasa menjaga dan memperhatikan kondisi kesehatan. Bapak ibu tidak perlu kuatir dengan kondisi cuaca di tanah suci dan jangan segan untuk selalu berkonsultasi dengan petugas kesehatan,” tuturnya.
Mas Abu juga berpesan agar jamaah haji bersikap sabar dan selalu mengkomunikasikan segala permasalahan yang ada “Saya berharap agar bapak ibu sekalian dapat bersikap sabar, mengedepankan sikap toleransi hormat dan menghormati serta mentaati segala peraturan yang telah ditetapkan ketua kloter maupun ketua rombongan. Segala sesuatu hendaknya dikomunikasikan sehingga tidak sampai terjadi kesalahan,” tambahnya.
“Kami atas nama Pemerintah Kota Kediri mohon maaf yang sebesar-besarnya apabila ada kekurangan dalam pemberangkatan dan pemulangan jamaah haji. Saya harap para jamaah haji ini dapat berangkat dari Kediri dengan nyaman dan pulangpun dengan nyaman. Saya juga titip doa untuk kesejahteraan masyarakat Kota Kediri dan kami semua yang ada di Kediri juga segera mendapatkan panggilan untuk melaksanakan ibadah haji.” ujarnya
“Selamat jalan bapak, ibu dan saudara sekalian. Semoga di tanah suci nanti dapat melaksanakan semua ibadah haji dan umroh dengan baik, lancar dan aman. Semoga semua jamaah pulang kembali ke tanah air dalam keadaan sehat wal’afiat dan menjadi haji yang mabrur,” tutup Mas Abu.