Konferensi Dinas Kecamatan Mojoroto Kota Kediri

berita | 23/02/2016

Wakil Walikota Kediri Lilik Muhibbah membuka acara Konferensi Dinas se-Kecamatan Mojoroto, di Kantor Kelurahan Bandar Kidul Kecamatan Mojoroto Kota Kediri, Selasa (23/2). Tampak hadir dalam acara tersebut, Kepala Inspektorat Kota Kediri Drs. H. Maki Ali, M.Si, Kapolsek Mojoroto, Danramil Mojoroto, Bapak Camat Mojoroto, Seluruh Kepala Kelurahan se-Kota Kediri.

Dalam sambutannya, Wakil Walikota Kediri yang akrab disapa Ning Lik menyampaikan pesan dari Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar untuk melihat tingkat kepatuhan, kedisiplinan dan kinerja PNS serta lingkungan kerjanya apakah sudah memenuhi syarat untuk membuat para karyawan tersebut merasa nyaman untuk menjalankan tugasnya melayani masyarakat kota Kediri dengan maksimal.

“Tingkat kinerja PNS Kota Kediri masih dalam nilai C, untuk itu silaturahmi ini kita gunakan untuk saling mengingatkan, saling membantu dan saling meningkatkan koordinasi untuk saling berkomitmen meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat” ungkap Ning Lik. Kota Kediri, lanjut Ning Lik, telah mendapatkan predikat WTP (Wajar Tanpa Pengecualian), untuk itu silaturahmi ini dimaksudkan untuk tetap menjaga kinerja kita agar dapat ditingkatkan untuk Kota Kediri yang lebih baik lagi.

Ning Lik juga mengajak seluruh PNS Kota Kediri di Tahun 2016 ini untuk saling mengkoreksi diri, membenahi koordinasi dan komunikasi, saling mengingatkan dan membantu satu sama lain. “Kedepannya akan terjadi koordinasi yang baik dalam pelaksanaan tugas dan kewajiban kita,”ujarnya.

Dalam acara tersebut, Kepala Inspektorat Kota Kediri Maki Ali memaparkan bahwa pada tanggal 5 Februari 2016 Kota Kediri masih mendapatkan predikat C dalam kinerja PNS Kota Kediri, yang artinya kita masih memiliki kendala tentang kinerja yang masih kurang. Untuk tahun ini Kota Kediri ditargetkan untuk mendapatkan predikat B.

Maki Ali menjelaskan untuk mendapatkan predikat B, ada beberapa hal yang harus kita lakukan. Diantaranya, adanya komitmen seluruh dinas mulai dari Walikota, Wakil Walikota, seluruh SKPD di Pemerintahan Kota Kediri hingga Lurah beserta jajarannya. “Kita perlu tingkatkan kedisiplinan untuk pukul 7.30 sudah siap di kantor masing-masing. Kuncinya, bagaimana kegiatan kita ideal dengan RPJMD kita menjadi Pro dan dapat berjalan,”ujar Maki Ali.

Dalam Kesempatan yang sama, Maki Ali menyampaikan kepada PPTK agar mempelajari lagi Perwali yang berkaitan tentang Prodamas karena adanya beberapa perubahan yang terjadi. Maki Ali juga menambahkan untuk pengadaan, belanjakanlah di Kota Kediri dan belanjakan di Toko tersebut bukan melalui agen.