Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar membuka secara simbolis dengan pemotongan pita acara Bazar Remaja Pondok Pesantren Walibarokah hari Jumat (20/5). Turut hadir dalam acara tersebut Ketua Ponpes Walibarokah Kediri Drs.H.Sunarto, Camat Kota dan Camat Pesantren.
Bertempat di halaman Pondok Pesantren Walibarokah Kediri, kegiatan ini berhasil menyita perhatian warga LDII khususnya yang berdomisili di wilayah tersebut. Antusias peserta juga sangat tinggi dengan didirikannya beberapa stand yang ada dalam bazar tersebut. Beragam jenis barang dagangan yang ditawarkan oleh peserta kepada pengunjung seperti pakaian syar’i, hijab, aksesoris wanita hingga aneka olahan makanan dan juga minuman yang dibuat oleh remaja putra maupun putri Ponpes Walibarokah Kediri.
Walikota Kediri Mas Abu mengatakan senang dengan adanya kegiatan seperti ini. “Saya sangat mendukung dengan adanya bazar remaja ini, karena tempat untuk belajar menciptakan lapangan kerja. Di Indonesia sendiri lapangan kerja semakin lama tidak semakin bertambah tapi semakin sedikit,” ungkap Mas Abu.
Mas Abu juga berharap remaja-remaja di Ponpes Walibarokah menjadi orang kreatif dan acara seperti ini dapat diselenggarakan kembali. “Orang kreatif bermunculan karena sudah terbiasa melakukan suatu kreativitas,”ujarnya.
Dalam kesempatan yang sama Ketua Ponpes Walibarokah Dr.Sunarto juga mengatakan bahwa sangat mengapresiasi kegiatan bazar remaja ini. Bazar ini bertujuan untuk mensukseskan Tri Sukses Generasi Penerus LDII yaitu berilmu, berakhlakul karimah dan mandiri. “Remaja-remaja Ponpes dapat memiliki ahklak dan pengetahuan agama yang baik,” ujarnya.