Setelah menggelar Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 97 selama 1 bulan, yang dimulai sejak tanggal 20 September 2016, siang ini digelar upacara penutupan TMMD yang diselenggarakan di Lapangan Kelurahan Gayam Kecamatan Mojoroto, Rabu (19/10). Hadir dalam acara tersebut Wakil Walikota Kediri Lilik Muhibbah, Kaster Kodam 5 Brawijaya, Komandam Korem 082, Brigif WY/16 serta TNI dan Polri Kota Kediri.
Bertindak sebagai pemimpin upacara Kolonel PNB Setiawan, dalam sambutan Kepala Staff Angkatan Darat Jendral Mulyono yang disampaikan oleh Kolonel Setiawan mengungkapkan bahwa dengan penuh kebersamaan serta dilandasi semangat gotong royong, selama 1 bulan pelaksanaan TMMD para prajurit, Pemerintah Kota Kediri serta segenap komponen masyarakat telah bekerjasama menyelesaikan program TMMD ke 97. “Kebersamaan yang sudah lama kita bangun dan selalu kita jaga merupakan sinergitas yang positif dalam mengatasi berbagai persamalahan yang dihadapi bangsa sekarang ini, salah satunya dengan membantu Pemerintah Kota Kediri dalam menyiapkan dan memperbaiki bidang infrastruktur serta akselerasi program pemkot yang sangat dibutuhkan masyarakat,” ungkap Kolonel Setiawan.
Kolonel Setiawan juga mengungkapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang ikut membantu terlaksananya TMMD ke 97. “Kami mengucapkan terimakasih kepada semua pihak dan elemen masyarakat yang sudah membantu secara moril dan materiil karena berkat kerjasama dan kesungguhan semua unsur, kegiatan TMMD ke 79 dapat terselenggara dengan aman dan lancer sesuai dengan rencana,” ujarnya.
Kolonel Setiawan menyampaikan bahwa program TMMD ke 97 telah menyelesaikan sebanyak 165 sasaran fisik berupa pembangunan dan perbaikan infrastruktur yang tersebar di berbagai wilayah Kodam di Indonesia, diantaranya dengan membangun jalan baru, jalan makadam, rabat jalan, pemasangan beton jalan, pavingisasi, pembuatan jembatan, tanggul, halte, pos kampling, sarana olahraga serta pembangunan dan renovasi rumah ibadah dan sekolah. “Disamping sasaran fisik, kami juga telah menyelesaikan sasaran non fisik berupa penyuluhan kepada masyarakat tentang bela Negara dan Ketahanan Nasional,” ungkap Kolonel Setiawan.
Dalam kesempatan yang sama Kolonel Setiawan juga menyampaikan harapan agar masyarakat dapat memelihara kebersamaan dan semangat gotong-royong yang sudah terbina dengan baik serta memelihara hasil program TMMD agar masa pakai akan dapat bermanfaat dalam kurun waktu yang cukup panjang.