Baznas Kota Kediri melaksanakan Rapat Pengurus UPZ Se-Kota Kediri, Kamis (23/2) di Ruang Joyoboyo Balaikota Kediri. Turut hadir dalam acara tersebut, Wakil Walikota Kediri Lilik Muhibbah, Kepala Bagian Kesra Ardi Handoko, Ketua Umum Baznas Kota Kediri Dawud Samsuri serta sebanyak 140 orang perwakilan dari pengurus UPZ se- Kota Kediri.
Acara dibuka secara resmi oleh Wakil walikota Kediri, Lilik Muhibbah. Dalam sambutannya, Ning Lik sapaan akrab Wakil Walikota Kediri memberikan apresiasi atas terselenggaranya acara tersebut. Hal itu membuktikan kerja keras dari para pengurus baznas dan bukti terjalinnya silaturahmi dengan UPZ sehingga ke depannya untuk langkah-langkah masalah zakat bisa teratasi.
“Dengan adanya rapat kerja ini, mudah-mudahan kedepannya kinerja baznas semakin maksimal dan dapat meringankan beban warga Kota Kediri yang membutuhkan bantuan sosial”, ujar Ning Lik.
Di akhir acara, Pemerintah Kota Kediri juga memberikan satu unit mobil kepada Ketua Baznas. Kendaraan tersebut nantinya akan digunakan untuk mobil operasional kegiatan Baznas.