Pagi ini, Pjs Walikota Kediri Jumadi meninjau langsung pelaksanaan Operasi Pasar Murni (OPM) yang diselenggarakan Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kota Kediri di Kelurahan Ngadirejo dan Kelurahan Dermo, Senin (4/6).
Tak hanya meninjau saja, secara langsung jumadi melayani setiap warga yang ingin membeli kebutuhan pokok yang disediakan dalam OPM, yaitu beras, minyak goreng, telur dan gula. Satu demi satu warga dilayani dengan tlaten oleh pejabat sementara Walikota Kediri itu.
Jumadi menyebut, diadakannya OPM adalah untuk menghadapi datangnya hari raya Idul Fitri agar warga Kota Kediri merasa nyaman dengan ketersediaannya bahan pokok yang cukup dengan harga yang baik. Selain itu, OPM juga memiliki peran yang vital dalam menekan angka inflasi yang ada di Kota Kediri. “Inflasinya juga masih aman,” ujarnya.
Perlu diketahui, dalam Operasi Pasar Murni ini, kebutuhan bahan pokok yang dijual adalah paket 5kg beras dengan harga Rp. 46.000, 1kg gula dengan harga Rp. 9.000, 1kg telur dengan harga Rp. 17.000 dan 900ml minyak goreng dengan harga Rp. 9.000.