Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar menyerahkan Surat Keputusan (SK) kenaikan pangkat periode 1 Oktober 2018 kepada 309 Aparatur Sipil Negara (ASN) di Pemkot Kediri. Penyerahan SK berlangsung pada upacara di Halaman Balaikota Kediri, Rabu (19/9).
Pada kesempatan itu, Mas Abu menyampaikan selamat kepada ASN yang telah naik pangkat dan yang diberikan Satya Lancana Karya Satya. Pemerintah Kota Kediri setiap tahun melakukan survey untuk mengukur Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM). Menurut hasilnya, kepuasan masyarakat terhadap pelayanan pemerintah lebih baik dari tahun sebelumnya.
“IKM kita sudah bagus, di tahun 2013 pernah survei masyarakat tidak percaya dengan pemerintah, di tahun selanjutnya Pemkot mulai berbenah dan berubah sedikit demi sedikit dengan memperbaiki pelayanan kepada masyarakat dan lebih mendekatkan diri kepada masyarakat lewat acara kopi tahu,” ujar Walikota Kediri.
Orang nomor satu di Kota Kediri ini berpesan agar para ASN untuk bekerja bersama-sama melaksanakan tugas pokok dan fungsi masing-masing secara maksimal, kreatif, inovatif dan selalu memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat.
Selain itu, Walikota Kediri berharap agar para ASN juga harus menjadi teladan bagi lingkungan kerja dan sekitar, agar citra positif dapat terbangun tidak hanya bagi organisasi tapi juga melekat pada diri pribadi. Apalagi saat ini Kota Kediri sudah memberikan tambahan penghasilan pegawai (TPP), semoga bisa lebih memotivasi untuk bekerja lebih giat lagi.
Perlu diketahui, dari 309 pegawai yang menerima SK kenaikan pangkat terdiri dari golongan IV sebanyak 41 orang, golongan III sebanyak 228 orang, golongan II sebanyak 34 orang dan 6 orang golongan I.
Selain itu, penyerahan tanda kehormatan Satya Lancana Karya Satya tahun 2018 yang terdiri dari masa pengabdian tiga puluh tahun sejumlah 250 orang, masa pengabdian dua puluh tahun sejumlah 167 orang, masa pengabdian sepuluh tahun sejumlah 168 orang.
Turut serta dalam apel kenaikan pangkat penganugerahan tanda kehormatan Satya Lancana Karya Satya Tahun 2018 yaitu Sekretaris Daerah Kota Kediri Budwi Sunu, Asisten Administrasi Umum Maria Karangora, Kepala OPD di lingkungan Pemkot Kediri, staf ahli dan ASN yang mengikuti apel.