Pandemi virus corona harus diimbangi dengan perilaku hidup bersih dan sehat. Untuk itu masyarakat terus menerus dihimbau untuk membersihkan diri terutama mencuci tangan. Baik menggunakan sabun atau handsanitizer.
Hari ini (31/3) Pemkot Kediri menerima donasi sejumlah handsanitizer dan Jamu herbal dari Institut Ilmu Kesehatan Bhakti Wiyata Kota Kediri.
“Donasi ini dalam rangka membantu pemerintah dalam upaya untuk mencegah meluasnya Covid-19,” ungkap Eko Yuda Prasetyo, M.Farm, Apt., Divisi Humas, IIK Bhakti Wiyata Kediri saat menyampaikan donasi di Pemkot Kediri
Menurut keterangannya, jamu dan handsanitizer ini diproduksi oleh tim civitas akademika sendiri. “Kebetulan kami memproduksi sendiri, dan kami bisa menjamin bahwa ini sudah sesuai dengan standar dari WHO” jelasnya.
Lebih lanjut, produk ini dibuat berdasarkan riset yang sudah dikembangkan sebelumnya oleh dosen farmasi. Sedangkan untuk produksinya dilakukan di laboratorium semisolida, fakultas farmasi, IIK Bhakti Wiyata Kediri.
“Dalam produksinya kami melibatkan mahasiswa jurusan farmasi dibawah pengawasan dosen yang membidangi” imbuhnya
Bantuan ini kemudian diterima oleh dr. Fauzan Adima, Kepala Dinas Kesehatan Kota Kediri. Ia menyampaikan terimakasih kepada IIK Bhakti Wiyata yang sudah turut membantu memerangi pandemic virus ini.
“Kami menyampaikan terimakasih, semoga dapat bermanfaat bagi masyarakat Kota Kediri” ungkapnya
Saat ditanyai mengenai penyaluran donasi, ia mengatakan bahwa sementara ini akan dilakukan koordinasi. “Nanti kami akan koordinasi dengan ketua gugus serta arahan dari wali kota tentang penyalurannya” jelasnya
Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Kediri