

AGTVnews.com - Meskipun terseok-seok di 11 pertandingan, Persik Kediri masih menorehkan catatan apik di Liga 1 musim 2021-2022.
Striker asing mereka, Youssef Ezzejjari sukses mencatatkan diri sebagai top goals Liga 1 dengan 7 kali menjebol gawang lawan.
Pemain kelahiran Spanyol 10 Mei 1993 itu bersaing di papan atas bersama 3 pemain lain. Yakni Marko Simic (Persija Jakarta ), N Ezechiel (Bhayangkara FC) dan Ilija Spasojevic (Bali United).
Gol ke-7 Youssef Ezzejjari diceploskan ke gawang Persiraja Banda Aceh pada pertandingan Sabtu, 6 November 2021. Sayangnya dalam pertandingan tersebut Macan Putih gagal mendulang poin penuh.
Catatan Youssef Ezzejjari di papan top skor ini menunjukkan bahwa Persik Kediri memiliki mesin gol yang perlu diwaspadai. Meskipun secara keseluruhan tim masih memerlukan evaluasi.
Pelatih Caretaker Persik Kediri, Alfiat, menyakini bahwa Youssef Ezzejjari bisa gemilang di kancah Liga 1.
Pada pertandingan melawan Persiraja Banda Aceh, mantan pemain CE Carroi Andorra ini seharusnya bisa berbuat lebih.
"Saya lihat tadi kondisi (Youssef Ezzejjari) kurang strong karena tadi banyak peluang tapi tidak bisa memanfaatkan."
"Penilaian saya pada pertandingan hari ini sedikit menurun dari biasanya," beber Alfiat dalam sesi konferensi pers usai pertandingan melawan Persiraja Banda Aceh
Tidak ada artikel terkait