Pemkot Sosialisasi Dampak Minuman Beralkohol

kesehatan | 17/09/2015

Sosialisasi Pengendalian dan Pengawasan serta dampak Minuman Beralkohol

Kepala Bagian Perekonomian Pemkot Kediri Bambang Priambodo, SH. MM membuka secara resmi Sosialisasi Pengendalian dan Pengawasan serta dampak Minuman Beralkohol Rabu, (16/9/2015).Tampak hadir  LPMK Kota Kediri, manager dari toko modern di Kota Kediri, serta pejabat di lingkungan Pemkot Kediri. Acara tersebut mendatangkan tiga narasumber dari Dinas Perindustrian dan perdagangan Pemerintah Provinsi Jawa Timur, Dinas Kesehatan Pemkot Kediri, dan Polres Kediri Kota.

Acara itu sendiri ditujukan untuk meningkatkan wawasan pemahaman tentang bahaya miras serta bagaimana membentengi diri dalam rangka mengantisipasi dari pengaruh miras dilingkungan sekitar.

“Akhir-akhir ini perkembangan minuman keras sangat signifikan dan meresahkan kita, untuk itu dihimbau kepada tokoh masyarakat, dosen, guru hingga pelajar sebagai penerus bangsa untuk dapat membentengi diri agar tidak terpengaruh akan Miras,” kata Bambang.

Hal tersebut dikatakannya karena, minuman keras ini menurutnya bahayanya sangat luar biasa. Dimana, diantara efeknya bisa membuat kemampuan kehilangan fikiran dalam jangka panjang.

“Kareana daerah kita sedikit rawan dengan barang sejenis Miras, sehingga sangat mudah masuknya barang-barang itu. Maka dari itu kita memerlukan peran serta dari usur terkait untuk sama-sama mencegah dan menekan akan masuknya Miras ini,” paparnya.