PNS Pemkot Kerja Bhakti Bersama TNI

tenaga kerja | 04/10/2012

* Sambut HUT TNI ke 67

       Menyambut HUT TNI ke 67 tahun 2012, ratusan anggota TNI dari Yonif 521 Dadaha Yudha Kota Kediri. Rabu[3/10]pagi hingga siang hari bersama PNS di lingkungan Pemkot Kediri melakukan kerja bhakti bersih-bersih sampah di beberapa pasar di wilayah Kota Kediri. Bersih-bersih berlanjut ke sejumlah selokan dan sungai yang tersumbat sampah di Kota Kediri.

      Kabag Humas Pemkot Kediri kepada Memo menjelaskan bahwa kerja bhakti anggota TNI dan PNS di lingkungan Pemkot Kediri ini dalam rangkaian HUT TNI ke 67. Hadir pada kesempatan ini Sekota Kediri Agus Wahyudi, semua kepala satker di lingkungan Pemkot Kediri dan PNS. ''Kita berkoordinasi untuk kerja bhakti dengan bersih-bersih sumpah di seputar pasar di Kota Kediri utamanya di pasar Setono bethek. Tempat lainnya seperti TPA Klothok, saluran terbuka di seputar makam Kelurahan Ngadisimo dan sekitar saluran terbuka Taman Makam Pahlawan Jl. PK Bangsa," jelasnya. Lebih jauh Hariadi Kabag Humas Pemkot kediri mengatakan bahwa dalam kerja bhakti dengan anggota TNI juga menggandeng bareng DTRKP dan PD Pasar. Sampai sejauh ini kegiatan ini mendapatkan respon dari masyarakat dan terbukti mereka ikut kerja bhakti dan membaur bareng dengan PNS dan anggota TNI tersebut.

      "Pastinya kita berkoordinasi ini dalam rangkaian hari jadi TNI ke 67 tahun 2012 ini. Kegiatan ini rangkaianya akan berlanjut hingga hari HUT TNI ke 67. Pastinya kita akan terus partisipasi dalam kegiatan yang diagendakan pihak TNI hingga 5 Oktober besok," imbuhnya.

Kediri, Memo