Musim pancaroba pada saat ini yang ditandai cuaca sangat panas pada siang hari dan dingin saat malam dan menjelang pagi bisa jadi pemicu kondisi tubuh sering drop. Hampir semua orang merasakan hal ini dan ini tergantung dari daya tahan tubuh orang tersebut menyikapi cuaca yang berubah-ubah ini. Jika tidak diantisipasi akan muncul Ispa[insfeksi saluran pernafasan], diare, batuk atau sakit mata. Kepala Bidang P2PL Dinas Kesehatan Kota Kediri dr. H Risal Amin menjelaskan bahwa hendaknya pada musim seperti ini kondisi tubuh memang sering drop karena perubahan cuaca Penyakit seperti Ispa, Diare dan mencret ataupun sakit mata sering menghinggapi balita hingga usia dewasa. Lebih jauh dr Rizal menyarankan agar lebih banyak mengkonsumi vitamin.
"Memang hal ini sering dialami oleh warga yang rentan terhadap cuaca seperti sekarang ini. Untuk orang dewasa pola bertahan agar tetap vit di cuaca seperti ini haruslah lebih banyak mimun air putih hangat, buah-buahan dan mengkonsumsi vitamin. Sebaiknya jangan makan sembarangan dan minum es yang berlebihan karena malah bisa semakin drop," jelasnya.
Masih menurut dr Rizal, untuk balita usia satu tahun hendaknya orang tua juga memperhatikan kondisi balitanya agar tetap sehat misalnya untuk memperbanyak minum ASI, Vitamin atau susu kaleng tentunya sesuai takaran. Sedangkan untuk balita diatas satu tahun juga perlu mendapatkan perhatian dari orang tua dengan menambah makan sayur yang banyak dan susu.
“Ini untuk daya tahan tubuh balita dan terkadang mudah terserang sakit Ispa ataupun sejenisnya. Yang penting faktor pola hidup bersih dan sehat [PHBS] harus diperhatikan pada musim seperti ini. Yang utama juga orang tua juga harus memperhatikan ruang lingkup bermain si anak dan sebisa mungkin jauh dari debu atau sekitar jalan raya paling ideal di tempat kering," Imbuhnya. Pria bertubuh gemuk ini menambahkan, untuk mencegah adanya Ispa dan diare tentunya pola makan juga harus teratur dan tertata sehingga terhindar dari Ispa dan diare pada musim pancaroba ini.
Memo Kediri