Lomba Program PKK Se Kota Kediri

berita |

      Lomba PKK tingkat Kota Kediri kemarin (20/6) digelar di kantor Kelurahan Pesantren Kecamatan Pesantren Kota Kediri. Acara ini dimulai tepat pukul 09.00 WIB itu dihadiri langsung oleh Ketua Penggerak PKK Kota Kediri Hj. Dahlia Samsul Ashar, Camat Pesantren Syamsul Bahri, Muspika Pesantren, seluruh kepala Kelurahan se Ke­camatan Pesantren, ibu-ibu PKK se Kecamatan Pesantren, Danramil, seluruh lembaga kelurahan dan tokoh masyarakat di Kelura­han Pesantren.

       Dalam acara ini dimeriahkan berbagai tampilan anak-anak PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) Ke­lurahan Pesantren seperti fashion show, tari dan lagu. Mereka tampil lucu dan menggemaskan di depan para tamu undangan. Lomba PKK tingkat Kota Kediri ini digelar setiap satu tahun sekali. Kelurahan Pesantren mewakili Kecamatan Pesantren untuk maju mengikuti lomba PKK se Kota Kediri tahun ini. Adapun yang diperlombakan adalah terkait 10 program PKK yaitu Penghayatan dan pengamalan Pancasila, gotong royong, pangan, sandang, perumahan dan tata laksana rumah tangga, pendidikan dan ketrampilan, kesehatan, pengembangan kehidupan berkoperasi, kelestarian lingkungan hidup, dan perencanaan sehat.

      Ny. Dahlia Iskaq Samsul Ashar, Ketua Penggerak PKK Kota Kediri mengatakan, tujuan lomba ini adalah untuk mendekatkan diri antara PKK dengan masyarakat dan agar seluruh program-program PKK bisa dilaksanakan dengan baik di Kota Kediri. "Sehingga bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari dan bisa diwujudkan di lingkungan masyarakat," ungkapnya.

     Ny. Dahlia Iskaq menambahkan, dalam lomba ini seluruh ibu RT maupun RW di Kelurahan se Kota Kediri ikut bergabung dalam PKK, dengan harapan mereka nanti bisa membimbing dan melatih warganya masing-masing dalam melaksanakan program-program PKK ini.

      Sementara itu, Abdul Rachman, Kepala Kelurahan Pesantren, mengaku sangat senang tahun ini Kelurahan Pesantren menjadi wakil Kecamatan Pesantren untuk maju dalam lomba PKK se Kota Kediri. Dia berharap, tahun ini PKK Kelurahan Pesantren bisa menjadi juara satu dalam lomba tahunan ini.

Radar Kediri