Lomba lnstansi Sehat, Hijau, dan Indah segera digelar di Pemkot Kediri. Sebanyak 40 kantor satuan kerja (satker) di Lingkungan Pemkot Kediri akan dijuri. Penilaian dilaksanakan mulai 25 November hingga 06 Desember.
Sembilan tim juri akan diterjunkan untuk menilai seluruh kantor di pemkot. Sembilan tim penilaian berasal dari Dinas Tata Ruang Kebersihan dan Pertamanan (DTRKP) sebanyak dua orang, Kantor Lingkungan Hidup (KLH), Dinas Kesehatan, PKK dan Inspektorat Pemkot Kediri. Kemudian, tiga tim juri berasal dari Stikes Surya Mitra Husada, Universitas Kadiri, dan Jawa Pos Radar Kediri.
Kemarin, masing-masing tim juri berkumpul untuk persiapan menentukan kriteria penilaian di kantor DKP di Jalan Mayor Bismo 04 Kediri. Penilaian lomba dibagi menjadi tiga komponen. Komponen pertama meliputi kawasan kantor. Yakni, kebersihan jalan utama di depan kantor, pohon lindung atau tanaman di tepi jalan depan kantor, dan gapura identitas. Kemudian, menyangkut kebersihan halaman sekitar kantor, pohon lindung atau peneduh di kantor, taman kantor, saluran air, tempat penampungan sementara (TPS) sampah, dan fasilitas kebersihan. Kebersihan kantor juga meliputi penataan mebeler.
Komponen kedua meliputi fasilitas umum. Diantaranya, penataan tempat parkir, penataan ruang, perawatan bangunan, kebersihan kamar mandi/WC, kebersihan fasilitas kebersihan kamar mandi (gayung, tempat sabun, sabun, lap, sikat pembersih, bahan pembersih), dan kebersihan air.
Adapun, komponen ketiga adalah penataan ruang kerja, penanganan limbah dan pemilahan sampah. Penilaian ini juga menyangkut peran atau keterlibatan pegawai dalam penghijuan dan kebersihan kantor.
Rencananya, penilaian hari pertama dimulai dari Bagian Administrasi Kesra, Bagian Humas dan Protokol, Bagian Adm. Pemerintahan Umum, Bagian Pernbangunan, dan Bagian Hukum.