Ratusan anggota gerakan pramuka kuartil cabang Kota Kediri nampak memenuhi lapangan Balaikota Kediri dalam rangka apel besar untuk memperingati HUT pramuka ke-55, Senin(29/8). HUT Pramuka pada tahun ini mengusung tema “Membangun Karakter Kaum Muda”, tema ini diambil karena karakter bangsa menjadi prioritas bersama.
Dalam sambutannya Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar menyampaikan tema yang diambil pada tahun ini sangat relevan dengan masalah yang sering kita jumpai saat ini. “Tahun ini kita dihadapkan dengan 2 masalah besar, yaitu masalah sosial dan kebangsaan,” ujar Mas Abu saat memimpin apel besar pagi ini.
Mas Abu juga menyampaikan bahwa masalah yang ada saat ini menjadi tanggung jawab semua komponen bangsa termasuk gerakan pramuka. “Gerakan pramuka yang sekarang berusia 55 tahun, perlu diciptakan gerakan pramuka baru yang diminati kaum muda,” ungkap Mas Abu.
Di era digital seperti saat ini, hampir semua orang memiliki alat komunikasi berupa smartphone. “Dalam menangkap fenomena komunikasi saat ini, pramuka baru harus keren, asyik, gembira dan menyenangkan, sehingga dapat menciptkan adik-adik yang kreatif dan inovatif,” terang Mas Abu.
Pada kesempatan yang sama Mas Abu mengharapkan kepada seluruh jajaran pramuka dapat saling bekerjasama secara sinergis untuk mempertepat kehidupan kaum muda yang berkarakter, berakhlak, handal dalam berfikir dan bertindak. “Tidak lupa saya ucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah banyak memberikan bantuan untuk kemajuan gerakan pramuka,” ungkap Mas Abu.
Dalam apel besar ini juga ditampilkan sendra tari dewi kilisuci yang dikirim untuk mewakili Jawa Timur serta penyerahan penghargaan garuda siaga untuk pramuka muda dan penghargaan pancawarsa pada pramuka dewasa, pada jambore nasional dicibubur yang diselenggarakan pada tanggal 10-20 Agustus 2016 dengan anggota 200 kuartil cabang dari berbagai sekolah.