Pemain Persik Kediri Felix Sembuh dari Cedera, Siap Diturunkan Lawan PSIS Semarang

Kediri Dalam Berita | 13/10/2021

tribunnews

 
 
surya.co.id/farid mukarrom
 
Arthur Felix Silva saat menjalani latihan di Stadion Brawijaya Kediri 
 

SURYA.CO.ID, KEDIRI - Pemain Asing Arthur Felix Silva pulih dari cedera dan siap diturunkan saat menghadapi PSIS Semarang.

Melalui Media Officer Persik Kediri Anwar Bahar Basalamah, menyampaikan, pemain asal Brazil ini sudah bergabung dengan tim untuk menjalani latihan.

"Felix sudah bagus secara fisik, dia juga sudah ikut game dan latihan game," ungkapnya

Basalamah juga memastikan pihaknya sudah mendapatkan rekomendasi dari tim fisioterapis Persik.

"Dia sudah aman, dan bugar kembali, bisa kita liat dia punya semangat yang besar untuk tim," tuturnya.

Basalamah berharap Felix bisa diturunkan dan siap saat hadapi PSIS Semarang.

"Nanti tergantung tim pelatih yang akan menentukan apakah dia turun atau tidak saat hadapi PSIS," jelas Media Officer Persik Kediri.

Sebelumnya diketahui Felix alami cedera hamstring pada pertandingan melawan Bhayangkara.

Ia ditarik keluar sekitar menit 20, oleh pelatih Persik Kediri saat itu Joko Susilo.

Sementara itu pada pertandingan terakhir melawan PS Sleman Felix terpaksa tak diturunkan.

Felix diketahui alami cedera hamstring yang mengakibatkan pemain asal Brazil ini harus absen selama hampir tiga minggu.

Kini nampak Felix bersemangat kembali ikuti arahan latihan dari pelatih sementara Persik Kediri, Alfiat.