Gedung bioskop CGV Cinemas yang baru dibuka di Kota Kediri. (eko Arif s /JatimTimes)
Kehadiran gedung bioskop CGV Cinemas di Kediri Mall semakin menambah semaraknya dunia perfilman di Kota Kediri. Saat ini ada tiga gedung bioskop di Kota Kediri, yakni Golden Theater, Cinema XXI, dan yang baru dibuka CGV Cinemas.
CGV sendiri merupakan perusahaan asal Korea Selatan yang menjadi pelopor Cineplex di Indonesia. Dengan hadirnya CGV, secara otomatis kini membuat persaingan bisnis gedung bioskop di Kota Kediri semakin meningkat.
Kota Kediri memiliki potensi besar di bidang bisnis bioskop, sehingga pihak CGV Cinemas rela menanamkan investasi miliaran rupiah.
Asisten Cinema Manajer CGV Cinemas Aditya Hermawan mengucapkan terima kasih kepada warga Kediri karena hari ini CGV telah secara resmi dibuka di Kota Kediri. Tidak lupa dia mengucapkan rasa syukur terhadap Tuhan YME.
"Di bioskop CGV terdapat 5 audi atau studio dengan total kapasitas tempat duduk kurang lebih 700 kursi. Terkait tarif yang dikenakan di bioskop CGV pada Senin-Kamis harga tiket Rp 30 ribu. Sedangkan hari Jumat harga tiket Rp 35 ribu serta Sabtu-Minggu harga tiket Rp 40 ribu," kata Aditya Hermawan saat ditemui usai peresmian gedung bioskop,Jumat (30/8/19) malam.
"Mudah-mudahan, dengan hadirnya CGV di Kediri mampu menjadikan wadah atau pilihan bagi masyarakat Kediri, khususnya dalam sebuah jasa hiburan di bidang perfilman," ucapnya.
Selain populasi penduduk, Aditya mengungkapkan alasan mengapa CGV hadir di Kediri. Selain faktor masyarakatnya yang antusias terhadap dunia perfilman, pengembangan bioskop di wilayah Jawa sebelah timur menjadi acuan utama mengapa CGV terbangun di Kediri.
"Kami melihat potensi dan ketertarikan masyarakatnya akan dunia perfilman sangatlah bagus. Di sisi lain, CGV mempunyai target serta tujuan untuk mengembangkan CGV di wilayah Jawa bagian timur, termasuk Blitar, Madiun, Surabaya dan Kediri sendiri. Dan nantinya kami akan merambah di beberapa titik lagi. Ditunggu saja," tandas nya.
Sementara itu, hadirnya bioskop baru di Kota Kediri juga mendapatkan sambutan baik di kalangan remaja. Seperti yang diungkapkan oleh Agus Setiawan. Dia mengaku senang dengan dibukanya gedung bioskop ini. Sehingga pecinta film bisa memilih gedung bioskop yang sesuai dengan keinginan mereka.
"Harganya cukup kompetitif ya dengan gedung bioskop yang sekarang ada. Jadi, lumayan lah buat untuk mencari pilihan lain," katanya.