SMP Negeri 4 Kediri memborong juara lomba siswa prestasi 2014. Diantara 10 besar siswa yang berhasil merebut juara, lima siswa diantaranya dari SMP Negeri 4 Kota Kediri. Final lomba siswa berprestasi digelar di Dinas Pendidikan Kota Kediri, Selasa (11/11) siang.
Dari sepuluh siswa berprestasi tersebut nantinya lima besar akan dikirim ke Dinas Pendidikan Jawa Timur mengikuti lomba siswa berprestasi Jawa Timur 2015. Adapun nama siswa tersebut adalah Kurnia Ilham Wijayadi (SMP N 4), Ainun Aaziziah (SMP N 4), Aditya Ahmad Yanuar (SMP N 4), El Fonda Rifky Surya (SMP N 5), Stefanus Yosia (SMPN 4).
Sedangkan lima siswa lainnya yang juga memiliki kemampuan lebih dalam lomba ini diantaranya Aksa Rajumawan Panastiana (SMPN 8), Yoan Ichanza Marscha Clairina (SMPN 1), Naora Prilianti Stiantoro (SMPN 2), Rizal Alvando (SMPN 4), dan Chaterine Pricilia Teguh Wijaya (SMP Santa Maria).
Heri Siswanto, Kabid Dikdas Dinas Pendidikan Kota Kediri menyebutkan 10 siswa berprestasi ini merupakan unggulan dari siswa yang mengikuti lomba siswa berprestasi yang awalnya sebanyak 60 siswa. Dalam presentasi di depan juri, 10 siswa berprestasi ini memakai Bahasa Inggris.
“Lima besar dari siswa berprestasi inilah yang akan dikirim ke Propinsi Jawa Timur untuk mengikuti siswa berprestasi. Kita harapkan mereka mampu merebut juara dan bisa membawa nama harum Kota Kediri sebagai yang terbaik,” ujarnya.