Terkait persiapan penilaian Adipura tahap I tahun 2013 pada bulan ini, PD. Pasar Kota Kediri dan Dinas Pendidikan Kota Kediri mengajak pelajar di Kota Kediri kerja bhakti di beberapa pasar di Kota Kediri.
Seperti pada sabtu[20/10]pagi pelajar SMA Negeri 1, SMAN 2 dan SMA Agustinus Kota Kediri kerja bhakti bersih-bersih dipasar bandar. Ratusan pelajar tersebut melakukan bersih-bersih pasar sejak pagi dan kerja bakti bersama Walikota Kediri dr. Samsul Ashar.
Kegiatan ini terus berlangsung untuk mempercantik kondisi pasar yang ada agar tetap bersih. Kerja Bhakti bersih-bersih pasar ini berada di semua pasar yang ada di kota kediri dibawah kendali PD. Pasar Kota Kediri.
Syaiful Yasin Kepala PD. Pasar Kota Kediri menjelaskan bahwa kegiatan ini dilakukan agar masyarakat pengujung pasar tetap betah ketika berbelanja di pasar tersebut. Sisi lainnya tentu mempersiapkan sematang mungkin agar penilaian Adipura di Kota Kediri memperoleh nilai tinggi.
“Makanya dalam setiap kegiatan yang kami lakukan, kami berkoordinasi dengan berbagai pihak di lingkungan Pemkot Kediri. Kami juga mengajak anggota TNI dan Polri juga kerja bhakti bersama di beberapa pasar di Kota Kediri. Malah selasa siang ini kami mengajak Brimob Detasemen C juga kerja bhakti. Pasti kita berharap Adipura tetap di Kota Kediri dan pasar salah satu yang terpenting yang dinilai juri,” jelasnya.
Kediri, Memo