BPBD Kota Kediri menggelar santunan kepada 50 anak yatim di Bantaran Sungai Brantas (2/1). Tidak hanya memberikan santunan, namun anak - anak yatim ini juga diajak untuk berkeliling sungai brantas menggunakan perahu.
"Anak - anak ini nanti akan diajak keliling naik perahu. Karena jarang sekali ada orang yang naik perahu di sungai berantas," ujar Mas Abu yang hadir dalam acara tersebut.
Mas Abu menambahkan tidak hanya berbagi dengan anak - anak yatim namun anak - anak yatim ini akan diajak menikmati sungai brantas. "Nikmati sungai brantas dengan perahu. Ini juga sebagai edukasi kepada anak - anak untuk berinteraksi dengan alam. Doakan juga Pemerintah Kota Kediri semakin maju dan Kota Kediri semakin bagus," imbuh Mas Abu.
Sementara itu Kepala Pelaksanan BPBD Kota Kediri Samsul Bahri mengatakan, bahwa dalam kegiatan ini BPBD Kota Kediri tidak hanya berbagi dengan anak yatim namun juga memberikan edukasi kepada anak – anak ini mengenai alam. “Anak – anak ini akan diberi edukasi mengenai alam dan bagaimana berinteraksi dengan alam,” terangnya.