* Pak Dokter Dukung Pendidikan Anak
Walikota Kediri dr. Samsul Ashar sangat mendukung pendidikan anak usia dini (PAUD). Karena itu, Pak Dokter panggilan akrab Walikota dr. Samsul Ashar, terus memberikan bantuan untuk perkembangan PAUD di Kota Kediri. "Pendidikan anak usia dini sangat penting untuk anak usia 2-5 tahun," ujamya.
Di Kota Kediri, banyak PAUD sudah berdiri. Salah satunya adalah PAUD Star Gerdu Sehati Kelurahan Tinalan. PAUD yang berdiri sejak 2008 lalu ini mempunyai 63 siswa. Mereka terbagi dalam tiga kelompok usia. "Kami menggunakan nama kelas biru, merah, dan kuning," ujar Sulistiyaningsih, Wakil Kepala PAUD Star Gerdu Sehati Kelurahan Tinalan kemarin.
Dalam kegiatan belajar mengajar, PAUD Star Gerdu Sehati Kelurahan Tinalan menggunakan sistem belajar sambil bermain. Anak-anak diberi kebebasan untuk mengembangkan diri. Sehingga, materi pelajaran yang diberikan bisa diterima anak dengan baik.
Untuk prestasi, PAUD Star Gerdu Sehati Kelurahan Tinalan tidak hisa dipandang sebelah mata. Belasan piala terpajang di lemari. Pada 2009 lalu, PAUD Star Gerdu Sehati Kelurahan Tinalan berhasil menjadi juara 1 lomba anak cerdas kreatif. Kemudian, menjadi juara 2 lomba cipta alat permainan edukatif (APE) di Hari Anak Nasional (HAN) pada 2008. Kemudian, di 2011 lalu menjadi juara ketiga lomba cipta APE di HAN. "Kami akan terus berusaha mengembangkan PAUD Star Gerdu Sehati ini menjadi yang terbaik dan bermanfaat bagi anak-anak," ujar Sulis.
Selain itu, Sulis rnengharapkan agar seluruh anak di Kelurahan Tinalan dan sekitarnya usia 2-5 tahun untuk mendapatkan pendidikan di PAUD. Karena itu, pihaknya tidak membebani orang tua wali murid dengan iuran yang memberatkan. "PAUD Star Gerdu Sehati Kelurahan Tinalan ini untuk semua anak, termasuk anak dari keluarga prasejahtera," ujarnya.
Kediri, Radar