Ning Lik Pantau dan Salurkan Langsung Rastrada

berita | 25/05/2016

Wakil Walikota Lilik Muhibbah kembali membagikan beras untuk keluarga sejahtera (Rastrada) Kota Kediri kepada keluarga penerima rastrada, Rabu (25/5). Wakil Walikota yang akrab disapa Ning Lik ini memantau dan membagikan rastrada secara langsung di beberapa kelurahan, diantaranya, Kelurahan Pocanan, Kelurahan Balowerti, dan Kelurahan Semampir.

Ning Lik mengatakan data penerima rastrada ini merupakan data dari kelurahan. “Ini adalah kebijakan Pemerintah Kota Kediri untuk memberikan rastrada bagi keluarga kurang mampu yang tidak terdata di pusat,” ujarnya.

Wakil Walikota yang juga merupakan ketua Muslimat NU Kota Kediri ini menambahkan rastrada ini bersumber dari APBD Kota Kediri. “Rastrada ini merupakan upaya Pemerintah Kota Kediri untuk membantu menyejahterakan keluarga kurang mampu,” imbuhnya.

Ning Lik juga menghimbau agar kelurahan selalu memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakatnya. “Pemkot Kediri berkomitmen untuk selalu memberikan pelayanan dan kemudahan bagi masyarakat Kota Kediri,” tuturnya.