Bazarku Ini Bazarmu Dalam Bidak Catur

berita | 17/11/2018

Sabtu malam (17/11) Kecamatan Pesantren Kota Kediri, tepatnya berlokasi di Lapangan Gajah Mada penuh dengan gemerlap lampu yang menghiasi langit malam. Pantas saja hal ini memicu masyarakat untuk datang dan memuaskan rasa penasaran mereka.

Kegiatan yang sudah menjadi kegiatan Rutin dan terlaksana yang kelima kalinya ini bernama “Bazarku ini Bazarmu” dengan tema Bidak Catur.

Seperti tajuk acaranya, kegiatan ini tidak selayaknya bazar biasa, namun dalam kegiatan ini juga terselenggara kompetisi catur yang diikuti oleh kelompok dewasa dan anak-anak dengan peserta lomba yang tidak hanya dari wilayah Kediri saja, melainkan beberapa wilayah di luar Kediri pun juga turut berkompetisi. Diantaranya ada dari tulungagung, blitar, hingga Sumenep hadir untuk menunjukkan kebolehannya di atas bidak catur.

Lebih dari itu, dalam acara ini tampak pelaku UMKM memenuhi stand yang telah disediakan yang tentu saja memasarkan produk-produk terbaiknya, mulai dari pakaian, kuliner hingga sayur mayor pun di pasarkan dalam kegiatan ini.

Pertunjukan musik modern hingga pertunjukan wayang kulit nampaknya telah berhasil memuaskan rasa penasaran masyarakat akan gemerlap cahaya yang mereka saksikan tadi.

Wali Kota Kediri, H. Abdullah Abu Bakar S.E nampak hadir dalam acara ini, dan ia berkesempatan untuk menyerahkan hadiah kepada para pemenang lomba catur kategori dewasa dan juga anak-anak serta lomba foto yang terselenggara dalam rangka memperingati Hari Pahlawan bersama dengan  Eko Lukmono Hadi, S. Sos, MM selaku camat Pesantren. 

Dengan adanya acara semacam ini, diharapkan pertumbuhan ekonomi di Kota Kediri dapat terus meningkat.